dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan material inovatif berbasis palm fiber dengan modifikasi HDTMS dan TEOS (Hexadecyltrimethoxysilane dan Tetraethyl orthosilicate). Palm fiber dipilih sebagai bahan dasar karena memiliki potensi sebagai sorbent yang sangat efektif dalam pemisahan campuran air dan minyak. Modifikasi HDTMS dan TEOS dilakukan untuk meningkatkan kemampuan penyerapan palm fiber terhadap minyak dan membentuk sifat superhidrofobik pada permukaannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modifikasi permukaan palm fiber dengan HDTMS-TEOS berhasil meningkatkan sifat hidrofobiknya secara signifikan. Proses modifikasi melibatkan merendam palm fiber dalam larutan campuran HDTMS dan TEOS dengan variasi volume tertentu. Karakterisasi SEM (Scanning Electron Microscopy) digunakan untuk memeriksa struktur permukaan palm fiber termodifikasi. Hasil dari karakterisasi SEM menunjukkan bahwa terjadi perubahan struktur permukaan palm fiber setelah modifikasi dengan HDTMS-TEOS. Uji sudut kontak angle pada palm fiber termodifikasi dengan volume Sampel (e) adalah 178 oC, menunjukkan bahwa permukaan dengan volume Sampel (e) memiliki superhidrofobisitas yang sangat tinggi. Begitu juga pada palm fiber dengan volume Sampel (f), sudut kontak angle yang didapat sebesar 172 oC, menunjukkan sifat superhidrofobik yang kuat, dengan permukaan yang sangat menolak air. Uji kemampuan penyerapan menunjukkan bahwa sorbent palm fiber termodifikasi dengan HDTMS-TEOS memiliki fluks yang berbeda tergantung pada volume HDTMS yang digunakan. Recoveryjuga berbeda pada palm fiber termodifikasi dengan volume Sampel (d) (74%), Sampel (e) (82%), dan Sampel (f) (80%). Penelitian ini menunjukkan potensi aplikasi material palm fiber termodifikasi dengan HDTMS-TEOS dalam pemurnian minyak dari campuran air dan minyak serta dalam berbagai aplikasi pemisahan dalam industri dan lingkungan. Modifikasi permukaan ini dapat menjadi alternatif yang menjanjikan untuk meningkatkan kinerja dan keberlanjutan dari sorbent berbasis palm fiber dalam mengatasi masalah kontaminasi minyak pada lingkungan. | en_US |