PENGARUH DESAIN PRODUK, HARGA, DAN BRAND IMAGE, TERHADAP MINAT BELI PRODUK PARFUM KAHF DI KALANGAN MAHASISWA
Abstract
Syehan Putra Ahmada. 103120098. Pengaruh Desain Produk, Harga Dan Brand Image
Terhadap Minat Beli Produk Parfum Kahf Di Kalangan Mahasiswa.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji: Pengaruh Desain Produk, Harga Dan Brand
Image Terhadap Minat Beli Produk Parfum Kahf Di Kalangan Mahasiswa. Penelitian ini
menggunakan sampel sebanyak 199 sampel, dengan kriteria yaitu konsumen Pecinta Parfum
Kahf dan memiliki ketertarikan atau minat untuk membeli parfum Kahf. Analisis data yang
saya gunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif, uji asumsi klasik, uji
regresi linear berganda, uji hipotesis, Software yang saya gunakan yaitu SPSS versi 25. Hasil
dari penelitian ini adalah Desain Produk tidak berpengaruh signifikan terhadap Minat Beli
dengan nilai sig 0,216 > 0,05, artinya variabel Desain Produk (X1) secara statistik
berpengaruh tidak signifikan terhadap Minat Beli (Y).Harga berpengaruh signifikan
terhadap Minat Beli memiliki nilai sig 0,000 < 0,05, artinya variabel Harga (X2) secara
statistik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Beli (Y).Brand Image
berpengaruh signifikan terhadap Minat Beli memiliki nilai sig 0,000 < 0,05, artinya variabel
Brand Image (X3) secara statistik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Beli
(Y).Desain Produk, Harga, Brand Image secara simultan berpengaruh signifikan terhadap
Minat Beli memiliki nilai sig 0.000 < 0.05 artinya berpengaruh positif dan signifikan
terhadap Minat Beli (Y)secara simultan.