ANALISIS POTENSI GERUSAN LOKAL PADA PILAR JEMBATAN BANJIR KANAL BARAT A , KOTA SEMARANG, JAWA TENGAH
Abstract
Adhi Cahyo Buwono, 104118069. Analisis Potensi Gerusan Lokal Pada Pilar Jembatan Banjir Kanal Barat A , Kota Semarang, Jawa Tengah.
Gerusan lokal yang terus-menerus dapat menyebabkan terkikisnya pasir pada sekitar pilar jembatan, sehingga dapat mengurangi kekuatan dan stabilitas pilar tersebut. Lokasi penelitian ini berada di Jembatan Banjir Kanal Barat (JBKB), Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Jembatan tersebut merupakan bagian dari infrastruktur Kota Semarang, Jawa Tengah, dengan dimensi 70 meter panjang dan 40 meter lebar. Jembatan ini dibangun untuk mengatasi masalah banjir dikawasan tersebut, dan sering dilewati kendaraan dan pejalan kaki setiap hari. Berdasarkan hal tersebut untuk menganalisis permasalahan gerusan lokal pada pilar maka dilakukan penelitian dengan melakukan analisis karakteristik sedimen dan mensimulasikan gerusan lokal menggunakan software HEC RAS dan perhitungan analitik. Perhitungan analatik tersebut menggunakan beberapa metode antara lain: Laursen &Toch, Breuser & Raudkivi , Simon & Senturk , dan Dr. David Froehlich.
Pada proses pengerjaan dilakukan tiga analisis yaitu analisis hidrologi , analisis butiran, dan analisis hidraulika. Berdasarkan analisis hidrologi yang telah dilakukan diperoleh debit banjir rancangan untuk kala ulang 5 tahun , 10 tahun , 25 tahun , 100 tahun adalah sebesar 17,64 , 26,89 , 34,32, 40,07 , 45,53 dan 50,94 m3/detik. Analisis butiran didapatkan hasil jenis tanah lanau berpasir dengan kadar air 53,16% dan derajat kejenuhan sebesar 63,12%. Dan untuk analisis hidraulika didapatkan teori analitik yang mendekati simulasi HEC RAS adalah teori Colorado State University (CSU) dengan jarak kedalaman gerusan antara 1,5 meter hingga 2,1 meter.
Kata kunci : Gerusan Lokal, Analitik , HEC-RAS, Debit