PENGARUH TERPAAN SERIAL WEB“GADIS KRETEK” TERHADAP PERUBAHAN SIKAP REMAJA PEREMPUAN UNTUK MEROKOK DENGAN TINGKAT PENGETAHUAN ROKOK SEBAGAI VARIABEL MODERASI
Abstract
Netti Anjelina. 106120033. Pengaruh Terpaan Serial Web “Gadis Kretek”terhadap Perubahan Sikap Remaja Perempuan untuk Merokok dengan Tingkat Pengetahuan Rokok sebagai Variabel Moderasi.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh populernya Serial Web Gadis Kretek. Setelahdua pekan penayangan, Gadis Ketek mendapatkan sebanyak 1,6 juta kali penonton. Sejumlah adegan menunjukkan normalisasi terhadap rokok, danmenganggap aktivitas merokok yang dilakukan kaum perempuan dalamserial web tersebut terlihat elegan dan keren, sehingga dinilai dapat memengaruhi perubahan sikap untuk merokok atau memunculkan perokok pemula khususnyapada kalangan perempuan. Meski begitu, perubahan sikap juga dapat dipengaruhi oleh faktor personal, yakni tingkat pengetahuan. Maka dari itu, tujuandari
penelitian adalah untuk mengetahui apakah terpaan Serial Web Gadis Kretekdantingkat pengetahuan seseorang terkait rokok sebagai variabel moderasi dapat memengaruhi perubahan sikap untuk merokok. Penelitian ini menggunakanmetode kuantitatif eksplanatif dengan teknik pengambilan data melalui kuesioner kepada 211 responden purposive sampling yang telah ditentukan. Penelitian ini menggunakan Teori Stimulus Organism Response (S-O-R) sebagai landasandalam berteori. Hasil penelitian didapatkan bahwa: 1). Terpaan Serial Web GadisKretek berpengaruh secara signifikan terhadap perubahan sikap untuk merokokdengan nilai Sig. 0,000 < 0,05; 2). Tingkat pengetahuan rokok berpengaruh secarasignifikan terhadap perubahan sikap remaja perempuan untuk merokok dengannilai Sig. 0,000 < 0,05; 3). Tingkat pengetahuan rokok tidak berpengaruh secarasignifikan atau tidak dapat memperkuat terpaan Serial Web Gadis Kretek terhadapvariabel perubahan sikap remaja perempuan untuk merokok dengan perolehannilai Sig. lebih besar dari 0,05.