dc.description.abstract | Perusahaan tambang yang banyak menggunakan alat berat menghasilkan limbah B3 hidrokarbon yang signifikan. Sehingga limbah B3 ini harus dikelola dengan baik dan memerlukan penanganan khusus agar tidak mencemari lingkungan dan membahayakan pekerja. Limbah B3 yang dihasilkan dari kegiatan pertambangan batu bara PT Pamapersada adalah limbah oli, filter terkontaminasi, hose terkontaminasi, grease, sampah B3, serbuk gergaji, majun terkontaminasi, baterai (aki) dan limbah medis. Sebagai kontraktor, pengelolaan limbah B3 di PT Pamapersada hanya meliputi penanganan, penyimpanan, pelabelan sampai pengangkutan. Untuk pemanfaatan, pengolahan, dan/atau penimbunan limbah B3 PT Pamapersada menyerahkan kepada pihak ketiga. | en_US |