dc.description.abstract | Proyek penanggulangan banjir merupakan upaya yang penting dalam mengurangi dampak banjir yang sering terjadi di Desa Jeruk Legi Wetan dan Desa Jeruk Legi Kulon, yang disebabkan oleh kapasitas sungai Jambu yang terbatas dalam menampung air hujan berlebih. Pemerintah melalui BBWS Serayu Opak telah melaksanakan proyek dinding pengendali banjir sebagai solusi untuk mengatasi masalah ini. Laporan ini membahas kegiatan kerja praktik yang dilakukan penulis pada proyek Penanggulangan Banjir dan Penataan Sungai Jambu Tahap II di Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap. Metode pelaksanaan pekerjaan proyek ini mencakup pekerjaan bored pile, lantai kerja dan pile cap, serta pekerjaan dinding. Meskipun beberapa tahapan pekerjaan dilakukan dengan penyesuaian terhadap kondisi lapangan yang tidak sesuai dengan rencana awal, semua pekerjaan dilaksanakan dengan hati-hati untuk memastikan struktur yang kuat dan aman. Analisis stabilitas dinding penanggulangan banjir dilakukan dengan membandingkan gaya-gaya yang menyebabkan runtuh dengan gaya-gaya yang menahannya, yang menghasilkan nilai faktor keamanan (SF). Hasil analisis menunjukkan bahwa dinding tersebut aman dan memenuhi persyaratan stabilitas, dengan nilai SF untuk stabilitas guling sebesar 15,43, stabilitas geser sebesar 1,992, dan stabilitas vertikal sebesar 5,7, yang semuanya melebihi nilai SF syarat. Penelitian ini menyimpulkan bahwa dinding penanggulangan banjir pada proyek tersebut telah berhasil dibangun secara aman dan efektif, memberikan perlindungan yang diperlukan terhadap banjir di daerah tersebut. | en_US |