ANALISIS KINERJA ALAT INSTRUMENTASI DARI WATER BATH PADA LABORATORIUM UJI SIFAT FISIKA MINYAK BUMI DAN PRODUKNYA DI BALAI BESAR PENGUJIAN MINYAK DAN GAS BUMI LEMIGAS
Abstract
Water bath menjadi salah satu alat yang banyak digunakan pada berbagai laboratorium yang ada pada BBPMGB LEMIGAS. Water bath adalah perangkat laboratorium yang berfungsi untuk menjaga suhu suatu sample. Water bath ini menggunakan media air sebagai pemanasnya. Dengan menggunakan media air sebagai pemanasnya perangkat ini menjadi suatu pilihan untuk dapat memanaskan suatu sample yang mudah terbakar apabila bersentuhan langsung dengan sumber panas. Penggunaan dari air ini juga memungkinkan untuk distribusi panas yang lebih merata.