PERANCANGAN DASHBOARD UNTUK PEMANTAUAN INBOUND PERFORMANCE DI PT UNILEVER INDONESIA DARI PERSPEKTIF TURNAROUND TIME (TAT)
Abstract
Warehouse Distribution Center (WDC) Unilever Indonesia merupakan gudang terbesar milik Unilever Indonesia yang menangani ratusan pengiriman setiap hari sehingga menghadapi tantangan kompleks dalam memastikan efisiensi operasional. Proses inbound di WDC melibatkan berbagai aktor seperti supir truk, petugas gate in/out, admin receiving, dan operator unload. Aktivitas yang memengaruhi proses inbound meliputi pencatatan waktu kedatangan kendaraan (gate in), antrian unloading, proses unloading, dan pencatatan waktu keluar kendaraan (gate out). Salah satu indikator utama untuk mengukur kinerja inbound adalah Turnaround Time (TAT), yang mencerminkan durasi total sejak kendaraan tiba di gudang hingga meninggalkan gudang. Kinerja TAT di WDC saat ini menunjukkan bahwa banyak pengiriman belum mencapai target ideal perusahaan yaitu dua kali siklus per hari. Penelitian ini bertujuan merancang dashboard yang dapat memantau kinerja inbound dari perspektif TAT menggunakan metode PureShare yang melibatkan kolaborasi aktif antara pengembang dan pengguna. Dashboard yang dirancang menyajikan data TAT, waktu tunggu, jumlah pengiriman, dan tingkat occupancy secara visual dan terstruktur. Dengan implementasi dashboard ini, diharapkan WDC dapat meningkatkan efisiensi operasional, mengurangi biaya distribusi, dan mengoptimalkan produktivitas gudang melalui pemantauan data yang lebih efektif dan terintegrasi.