dc.contributor.author | Maulana, Muh. Muhsan | |
dc.date.accessioned | 2021-06-30T08:03:18Z | |
dc.date.available | 2021-06-30T08:03:18Z | |
dc.date.issued | 2021-06-29 | |
dc.identifier.uri | https://library.universitaspertamina.ac.id//xmlui/handle/123456789/3815 | |
dc.description.abstract | Saat ini e-learning menjadi media utama yang mendukung jalannya kegiatan belajar mahasiswa. Meskipun demikian, masih banyak e-learning yang dirancang dengan konsep one size fits all di mana mahasiswa diasumsikan memiliki latar belakang hingga preferensi yang sama. Hal ini tidak sesuai dengan kondisi yang sebenarnya. Mahasiswa pada dasarnya memiliki
latar belakang hingga preferensi yang berbeda. Untuk mengatasi hal tersebut, personalisasi e-learning dirancang dengan mempertimbangkan perbedaan - perbedaan yang dimiliki oleh mahasiswa. Personalisasi ini diharapkan memberi dampak pada learning performance mahasiswa. Pada penelitian ini, personalisasi berfokus pada penyajian materi dan antarmuka media belajar. Personalisasi didasarkan pada preferensi belajar dan tingkah laku mahasiswa yang dimuat ke
dalam user persona yang beragam. Untuk melihat pengaruh personalisasi pada learning performance, pengujian dilakukan dengan membandingan nilai pretest dan posttest melalui one-group pretest–posttest design. Dari hasil pengujian, nilai posttest yang diperoleh lebih besar secara signifikan dari nilai pretest. Hal ini mengindikasikan bahwa personalisasi memiliki dampak terhadap learning performance. Pengujian untuk melihat usability dari e-learning juga dilakukan dengan melaksanakan usability testing. Metrik yang digunakan antara lain adalah nilai completion rate dan kuesioner PSSUQ (Post-Study System Usability Questionnaire). Analisis dilakukan dengan membandingkan nilai metrik yang dihasilkan dengan rata - rata nilai di studi
lain. Perbandingan pada nilai completion rate menghasilkan beberapa rancangan yang membutuhkan perbaikan. Meskipun demikian, nilai PSSUQ sudah memenuhi standar yang berarti e-learning sudah tergolong memuaskan. | en_US |
dc.publisher | Muhsan | en_US |
dc.subject | Personalisasi, E-learning, Media Belajar, User Persona, Pengalaman Pengguna. | en_US |
dc.title | Pendekatan Desain Pengalaman Pengguna Pada Personalisasi E-learning Berdasarkan User Persona | en_US |
dc.type | Thesis | en_US |