dc.description.abstract | Cici Agustini (103118001). Pengaruh Pendapatan Asli Daerah (PAD), Belanja Pegawai, Belanja Barang dan Jasa, Belanja Modal, Jumlah Aset Tetap Terhadap Kemampuan Keuangan Daerah (Studi Empiris Pada Kabupaten/Kota Provinsi Jambi Periode 2016-2020.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pendapatan asli daerah (PAD), belanja pegawai, belanja barang dan jasa, belanja modal, jumlah aset tetap terhadap kemampuan keuangan daerah. Variabel independen yang diuji dalam penelitian ini terdiri dari pendapatan asli daerah (PAD), belanja pegawai, belanja barang dan jasa, belanja modal, jumlah aset tetap. Kemudian terdapat variabel dependen yaitu kemampuan keuangan daerah. Populasi dalam penelitian ini adalah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi selama tahun 2016-2020. Total sampel pada penelitian ini berjumlah 11 Kabupaten/Kota dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis data panel, statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji kecocokan model, dan uji regresi dengan menggunakan Eviews 10. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel dalam penelitian ini secara simultan berpengaruh terhadap kemampuan keuangan daerah. Secara parsial, belanja pegawai, belanja barang dan jasa, belanja modal tidak berpengaruh terhadap kemampuan keuangan daerah. Sedangkan jumlah aset tetap berpengaruh negatif terhadap kemampuan keuangan daerah.
Kata kunci: Pendapatan Asli Daerah, Belanja Langsung, PDRB ADHK Pengeluaran, Jumlah Aset Tetap, Kemampuan Keuangan Daerah. | en_US |