dc.description.abstract | PT. Semen Padang yang merupakan salah satu perusahaan yang tergabung dalam Semen Indonesia yang berfokus memproduksi semen . Terdapat beberapa pembagian unit kerja yang berfungsi untuk mempermudah fokus dan maintenance. Unit kerja Finish Mill Indarung VI bertugas dalam mengatur berbagai hal yang berkaitan dengan proses lanjutan dari hasil keluaran kiln (klinker) sehingga terbentuk semen. Vertical Mill digunakan untuk mencapurkan bahan utama (klinker) dengan bahan aditif yaitu high-grade limestone, gypsum, dan pozzolan. Berdasarkan perhitungan neraca massa dan panas pada unit vertical mill Indarung VI PT. Semen Padang, didapatkan nilai neraca massa setimbang pada 1.104.308,369 kg/jam dan neraca panas setimbang pada 24.175.502,58 kcal/jam. Hasil dari data yang diperoleh memenuhi hukum kekekalan massa dan energi. | en_US |