PEMANFAATAN MINYAK JELANTAH MENJADI SABUN CAIR DI BANK JELANTAH
Abstract
Irma Juliana Samantha. 104218015. Pemanfaatan Minyak Jelantah Menjadi Sabun Cair di Bank Jelantah. Penggunaan minyak goreng yang semakin tinggi berbanding lurus dengan minyak jelantah yang dihasilkan, minyak jelantah ini dapat menjadi solusi sebagai sabun cair dalam penanggulangan covid-19 sekaligus menjadi potensi bisnis baru. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui timbulan minyak jelantah, alternatif metode pengolahan terbaik, kualitas dari sabun yang dihasilkan dan potensi ekonominya. Tujuan tersebut dapat didapat melalui penentuan alternatif dengan Analytical Hierarchy Process (AHP). Alternatif pengolahan terbaik adalah sabun cair dengan hasil uji kualitas sabun memenuhi Standar Negara Indonesia (SNI) dan layak untuk dikomersialisasi.