Interval Type 2 Fuzzy Load Frequency Control untuk Kestabilan Frekuensi Akibat Integrasi Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB)
Abstract
Didalam sebuah sistem listrik, frekuensi
memegang peranan penting untuk menstabilkan performa dari
setiap komponen listrik salah satunya adalah generator.
Apabila generator dalam keadaan frekuensi tidak stabil akibat
adanya beban, maka hal tersebut berpengaruh kepada hasil
output generator berupa daya, tegangan, dan arus yang tidak
stabil. Adanya integrasi pembangkit listrik tenaga bayu (PLTB)
sebagai energi baru terbarukan (EBT) juga mempengaruhi
frekuensi dan performa sistem kelistrikan. Oleh karenanya,
pada topik ini dibuatlah rancangan sistem load frequency
control (LFC) 2 area dengan tambahan kontrol interval type 2
fuzzy logic control (IT2FLC) dan proportionalintegral,derivative (PID) yang berfungsi untuk mengontrol
kecepatan governor diharapkan mampu meredam osilasi
frekuensi dan daya akibat adanya beban statis dan integrasi
PLTB. Perancangan menggunakan software MATLAB
simulink dengan pemodelan dan penentuan parameter dari
analytic review paper. Pengontrol IT2FLC dipasang pada
masing masing area agar menjaga sistem tetap adaptif ketika
diintegrasikan dengan PLTB dan beban statis, pada topik ini,
pengontrol PID akan dibandingkan dengan pengontrol IT2FLC
yang bertujuan untuk mengetahui hasil respon transien serta
indeks performansi sistem terbaik agar meredam osilasi
frekuensi. Pengaplikasian metode IT2FLC ini memberikan
pengaruh pada sistem dengan indeks performansi sistem
terbaik dengan mereduksi undershoot, overshoot serta
mempercepat settling time respon transien