MAINTENANCE KERUSAKAN ROLLER TERHADAP PENGGUNAAN BELT CONVEYOR DI PT KRAKATAU BANDAR SAMUDERA
Abstract
Perkembangan teknologi terus berkembang merupakan faktor utama dalam mempengaruhi kemajuan dunia industri. Seluruh kebutuhan hidup yang dibutuhkan baik kebutuhan primer, sekunder, maupun hasil industri yang tidak lepas dari teknologi yang di terapkan pada dunia industri. Ada berbagai macam jenis alat transportasi di dunia industri, salah satunya adalah alat yang digunakan untuk mengangkut suatu material atau bahan baku dari unit produksi satu ke yang lainnya di sebut conveying. Conveyor biasanya menggunakan Motor Gearbox yang berfungsi untuk menggerakan permukaan driver pulley yang dimana konveyor sudah di lengkapi dengan belt karet. Dalam keadaan belt berjalan Roller Top, Roller Return dan Roller Special juga berperan sangat penting dalam pengaplikasian Conveyor. Penelitian ini menggunakan metode preventive maintenance dan corrective maintenance pada roller conveyor yang mempengaruhi kerja dari conveyor tersebut.