Show simple item record

dc.contributor.authorAdiyatma, Naufal
dc.date.accessioned2023-09-07T02:15:44Z
dc.date.available2023-09-07T02:15:44Z
dc.date.issued2023-09-07
dc.identifier.urihttps://library.universitaspertamina.ac.id//xmlui/handle/123456789/9991
dc.description.abstractPada produksi HRC di PT XYZ yang dilakukan secara terus-menerus untuk mengejar target produksi akan berdapampak pada komponen produksi HRC. Untuk mengidentifikasi dan menganalisis kecelakaan kerja maka dibutuhkan penilaian dan pengendalian risiko dengan salah satu metode manajemen risiko yaitu Failure Mode, Effect and Criticality Analysis (FMECA). Tujuan dari penelitian ini yaitu mengidentifikasi sumber potensi kegagalan pada produksi HRC, menganalisis nilai RPN, dan menentukan rekomendasi pengendalian. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi langsung pada produksi HRC, wawancara, dan studi literatur. Pada produksi HRC memiliki lima tahapan yaitu reheating furnace, sizing press, roughing mill, finishing mill, dan down coiler. Setiap unit tersebut memiliki fungsi dan penyebab kegagalan yang berbeda-beda. Hasil pada penilaian risiko dengan metode FMECA yaitu kebocoran dan kegagalan operasional alat burner dengan nilai RPN sebesar 420, keretakan refractory brick furnace sebesar 324, potongan scale terpental dari tampungan sebesar 294, kebocoran oli pada mesin flat pass, work roll, dan backup roll sebesar 252, kerusakan pada mesin roller table sebesar 240, kegagalan operasional pada mesin looper sebesar 240, dan kegagalan pengikatan produk HRC secara manual sebesar 240. Pengendalian risiko pada produksi HRC yaitu penggunaan indikator flame rod, ultraviolet sensor, ultrasonic test, pemasangan penutup tampungan potongan slab, thermal infrared camera, penggunaan LOTO, sistem inverse linear quadratic atau predictive control, distance guard, dan pemeliharaan berkala.en_US
dc.publisherNaufal Abiyyu Adiyatmaen_US
dc.subjectManajemen risiko, Metode FMECA, Penilaian risiko, Produksi HRC, Pengendalian risikoen_US
dc.titlePENILAIAN RISIKO KECELAKAAN KERJA PADA PRODUKSI HOT ROLLED COIL DENGAN METODE FAILURE MODE, EFFECT AND CRITICALITY ANALYSIS (FMECA) DI PT XYZen_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record