dc.description.abstract | Penelitian ini dilakukan pada daerah Kuang, Kota Prabumulih, Sumatera Selatan. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk menentukan tekanan bawah sumur (Pwf) dan laju alir optimum pada Lapangan AB Sumur XY Field Prabumulih, menggambarkan kurva IPR, serta menentukan jenis artificial lift yang direkomendasikan untuk Lapangan AB Sumur XY Field Prabumulih. Metode yang digunakan pada penelitian ini dibagi dalam beberapa tahapan, yaitu: tahap penelitian, tahap pengambilan data, tahap pengolahan data, dan juga penyajian data dalam bentuk laporan. Artificial lift adalah sebuah mekanisme yang digunakan dalam industri minyak dan gas untuk mengangkat hidrokarbon, terutama minyak bumi, dari dalam sumur ke permukaan. Hal ini diperlukan ketika tekanan alami dalam sumur tidak cukup kuat untuk mendorong minyak ke atas permukaan atau ketika aliran alami tidak ekonomis. Jenis - jenis artificial lift terbagi atas tujuh diantaranya ESP (Electrical Submersible Pump), Gas Lift, Hydraulic Jet, SRP (Sucker Rod Pump), PCP (Progressive Cavity Pump), Hydraulic Piston, dan Plunger Lift. Pada penelitian ini, diperlukan beberapa data tes diantaranya tes sonolog, tes dynagraph, tes bottom hole pressure, dan data analisa air formasi. Tes sonolog adalah tes yang dilakukan pada lubang sumur untuk mengetahui atau mengukur ketinggian suatu fluida (level fluida). Tes dynagraph adalah tes yang dilakukan untuk menguji kinerja pompa angguk (sucker rod pump) yang digunakan dalam produksi minyak. Pada tes dynagraph tes, didapatkan data diantaranya panjang langkah pipa, berat rangkaian yang didapat dari sumur, kecepatan pompa, laju alir pompa, dan kurva dynagraph. Bottom Hole Pressure (BHP) survey adalah pengukuran tekanan dasar sumur, dan temperatur sumur dengan menggunakan alat memory gauge. Prinsip kerja dari BHP Surveys yaitu melakukan pengukuran tekanan dan temperatur sumur sampai ke zona perendaman dengan menurunkan alat electric memory recorder (EMR) ke dalam lubang sumur dan mencatat data tekanan dan temperatur tiap per kedalaman lubang sumur. Melalui penelitian ini, dapat memberikan rekomendasi jenis artificial lift yang cocok dan ekonomis sesuai dengan kondisi sumur minyak dan gas, sehingga dapat meningkatkan hasil produksi. | en_US |
dc.subject | Artificial Lift, Lifting, Sonolog, Dynagraph, Bottom Hole Pressure, Noise Log, ESP, Gas Lift, SRP, Total Suspended Solids, Total Dissolved Solids, IPR | en_US |