dc.description.abstract | Peneliti melakukan penelitian ini dengan tujuan yakni untuk mencari tahu pengaruh dari harga, kualitas produk dan keputusan pembelian terhadap keputusan pembelian produk air minum dalam kemasan (AMDK) Le-minerale. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 120 dengan kriteria yakni konsumen Le-minerale atau konsumen yang pernah melakukan transaksi pembelian air minum dalam kemasan (AMDK) Le-minerale, dengan menggunakan teknik purposive sampling. Dalam melakukan pengolahan data peneliti menggunakan software IBM SPSS Statistics 26 dengan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah analisis deskriptif, Uji asumsi klasik, Uji regresi linear berganda, Uji instrumen penelitian dan Uji hipotesis. Pada penelitian ini menunjukan hasil bahwa secara parsial Harga berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian produk air minum dalam kemasan (AMDK) Le-minerale. Kualitas Produk berpengaruh secara signifikan terhadap Keputusan Pembelian produk air minum dalam kemasan (AMDK) Le-minerale, Promosi berpengaruh secara tidak signifikan terhadap keputusan pembelian produk air minum dalam kemasan (AMDK) Le-minerale, kemudian Harga, Kualitas Produk, dan Promosi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian produk air minum dalam kemasan (AMDK) Le-minerale. | en_US |