dc.description.abstract | Lydia Primawati. 103120100. Pengaruh Kredit Macet Dan Kecukupan Modal Terhadap
Profitabilitas Pada Kelompok Bank Berdasarkan Modal Inti (KBMI) 2 Periode 2015 – 2022.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh kredit macet dan kecukupan
modal terhadap profitabilitas pada KBMI 2 periode 2015 – 2022 secara parsial maupun
simultan. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh
data kredit macet dan seluruh data kecukupan modal pada KBMI 2 yang terdaftar di Otoritas
Jasa Keuangan. Sampel yang digunakan adalah purposive sampling, metode analisis yang
digunakan adalah analisis statistik deskriptif, analisis regresi data panel, uji pemilihan model
regresi data panel, uji asumsi klasik, uji hipotesis, dan uji koefisien determinasi dengan
menggunakan software Eviews 12. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa
kredit macet berpengaruh negatif signifikan terhadap profitabilitas KBMI 2, kecukupan
modal berpengaruh positif tidak signifikan terhadap profitabilitas KBMI 2, kredit macet dan
kecukupan modal secara simultan berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas KBMI 2
periode 2015-2022. | en_US |