PENGEMBANGAN SISTEM BUOYANCY ENGINE SEBAGAI PENGATUR GAYA APUNG PLATFORM GLIDER BAWAH AIR
Abstract
Penelitian ini tentang bagaimana mengembangkan sistem buoyancy engine sebagai pengatur gaya apung pada platform glider bawah air dengan tujuan sistem buoyancy engine tersebut yang dapat dikendalikan. Seperti yang diketahui bahwa pada platform glider terdapat mekanisme sistem buoyancy engine yang dapat menggerakkan glider di bawah air. Metode yang digunakan meliputi perhitungan gaya apung yang dibutuhkan untuk platform glider dapat mengapung, melayang, dan tenggelam di air. Dengan mengatur waktu rotasi servo, volume air yang berpindah dapat dikendalikan untuk mencapai kondisi tenggelam serta mendapatkan data orientasi sistem seperti pitch, roll, waktu, dan kecepatan. Pengujian dilakukan berulang sebanyak tiga kali dengan variasi variabel yang berbeda. Rancang bangun sistem buoyancy engine sebagai pengatur gaya apung dengan dimensi platform berukuran 12,7 untuk diameter dan 50 cm untuk panjang. Gaya apung dipengaruhi oleh volume air yang berpindah dan melakukan variasi lokasi pembebanan pada platform. Kecepatan maksimum yang dihasilkan sebesar 0.048 m/s pada lokasi pembebanan 50%, 0.042 m/s padalokasi pembebanan 40%, dan 0.048 m/s pada lokasi pembebanan 20%. Tingkat efisiensi sistem buoyancy engine dipengaruhi oleh variasi lokasi pembebanan. Efisiensi yang dihasilkan sebesar 19% pada lokasi pembebanan 50%, 27% pada lokasi pembebanan 40%, 25% dengan lokasi pembebanan 20%. Orientasi sudut dipengaruhi oleh pitch dan roll pada platform dengan variasi lokasi pembebanan. Pitch maksimum yang dihasilkan sebesar 103.73° dan roll maksimum yang dihasilkan sebesar 88.24° pada lokasi pembebanan 20%.