Optimalisasi Casing Design Sumur “DFA-1” Lapangan DFA Dengan Analisis Casing Grade Untuk Menaikkan Efisiensi Cost Dengan Pertimbangan Maximum Load
Abstract
Penelitian ini berfokus untuk melakukan optimalisasi casing design dari sumur “DFA-1” dilapangan DFA yang bertujuan untuk menurunkan project cost dengan melakukan penyesuaian grade casing yang digunakan. Evaluasi casing design dengan grade “K-55” menunjukan hasil dari analisa casing tersebut masih aman digunakan, namun penggunaan casing grade yeng terlalu tinggi daripada yang dibutuhkan mengakibatkan project cost yang lebih besar. Optimaliisasi ini dilakukan dengan penggantian seluruh casing dari grade “K-55” berubah menjadi grade “H-40” yang aman untuk digunakan berdasarkan analisia burst load, collapse load, dan axial load, serta triaxial design limit check. Dihasilkan oprimalisasi casing design yang dapat mengurangi project cost sekitar 34% dari 22.569 United States Dollar menjadi 15.001 United States Dollar, dengan tidak mengurangi kekuatan dari sumur. Sehingga, optimalisasi casing design ini dapat memperkecil project cost atau menaikkan efesiensi biaya dengan tetap menjamin keamanan dari sumur “DFA-1”, bersamaan dengan itu juga meningkatkan profiyabilitas dalam project eksplorasi dan produksi minyak serta gas.