dc.description.abstract | Dalam laporan tugas akhir ini, peneliti melakukan penelitian tentang sintesis dan karakterisasi pelarut LTTM dari asam malat dan sukrosa sebagai pelarut ramah lingkungan yang kemudian diaplikasikan dalam proses delignifikasi jerami padi. Tujuan dari penelitian tersebut adalah mensintesis dan mengkarakterisasi pelarut LTTM dari asam malat dan sukrosa, melihat perubahan atau pergeseran pita serapan dari jerami padi hasil delignifikasi, serta menentukan jumlah kandungan lignin yang terdelignifikasi dari jerami padi pada pelarut LTTM. Sintesis pelarut LTTM dilakukan dengan lima rasio berbeda menggunakan metode pemanasan dengan penangas minyak silikon pada suhu ± 60 oC selama ± 30 menit. Sedangkan proses delignifikasi dilakukan dengan menggunakan microwave berdaya 200W selama 5 menit. Hasil dari penelitian tugas akhir ini adalah pelarut LTTM berhasil disintesis dan menghasilkan karakteristik yang berbeda-beda. Selain itu, seluruh pelarut LTTM yang disintesis telah berhasil mendelignifikasi jerami padi. Rasio MSW (3:1:10) merupakan pelarut LTTM yang paling optimal diantara pelarut lain untuk mendelignifikasi dengan persentase sebesar 11,7571%. Sedangkan, persentase hasil delignifikasi yang terendah yaitu 4,0722% menggunakan pelarut MSW (1:2:10). | en_US |