ANALISIS DATA PRODUKSI LAPANGAN M
Abstract
Minyak dan gas bumi adalah sumber energi yang dibutuhkan banyak orang dari seluruh penjuru dunia. Sebagai mahasiswa Teknik Perminyakan Universitas Pertamina, masa depan industri minyak dan gas Indonesia berada di tangan generasi ini. Maka, diperlukan pengalaman berkerja langsung untuk dapat mendukung apa yang telah didapat selama berada di perkuliahan. Untuk mendapatkan pengalaman dan pengetahuan akan dunia kerja industri minyak dan gas Indonesia, PT. Pertamina Hulu Energi Tuban East Java (PHE TEJ) dinilai sebagai tujuan yang sesuai untuk memenuhi hal tersebut. Penulis sebagai peserta kerja praktik di PHE TEJ diberikan kesempatan untuk melakukan workshop di PT. Epsindo Jaya Pratama (PT. EJP). Peserta workshop mendapat kesempatan untuk keliling perusahaan untuk melihat bagian-bagian dari sistem ESP seperti coupling, intake, rotor, stage, stator, impeller, diffuser, thrust bearing dan protector. Analisis data produksi lapangan M ini meliputi pengoreksian data produksi lapangan serta dilakukannya water diagnostic analysis. Latar belakang tugas ini meliputi terjadinya ketidaksamaan data produksi laju alir minyak antara well test dengan central processing area (CPA). Diketahui bahwa laju alir gas dan air tidak diuji setiap harinya, di mana pada hari yang tidak dilakukannya pengujian, data laju alir gas dan air akan mengikuti data pengujian sebelumnnya. Akibat, akan terjadi kesalahan pada perhitungan fluid ratio (GOR dan water cut). Maka, pengoreksian data tersebut dilakukan untuk meningkatkan keakuratan data laju alir fluida yang nantinya akan digunakan untuk water diagnostic analysis. Analisis diagnostik air menggunakan Chan Plot untuk mengetahui masalah-masalah yang terjadi pada sumur minyak yang disebabkan oleh produksi air. Dari kerja praktik ini, penulis juga dapat menerapkan ilmu pengetahuan yang telah didapat selama masa perkuliahan di Universitas Pertamina dan mendapat pengetahuan non-akademis seperti etika, kemampuan berkomunikasi, dan kerja sama yang berlaku pada industri minyak dan gas.