Analisis Permeabilitas Relatif pada Sumur Z di PT Pertamina PHE TEJ
Date
2020-12-29Metadata
Show full item recordAbstract
Data reservoir suatu sumur didapatkan melalui uji lab berupa RCAL dan SCAL. Beberapa data yang didapatkan melalui uji RCAL adalah porositas dan permeabilitas, sedangkan SCAL (Special Core Analysis) yaitu relatif permeabilitas. Tidak semua kelompok sampel batuan yang sudah dikelompokkan melalui data RCAL berupa DRT (discrete rock typing) teruji dalam SCAL. Hal ini dikarenakan waktu pengujian SCAL lebih lama sehingga hanya beberapa sampel batuan saja yang diuji. Oleh sebab itu, digunakan Korelasi Corey untuk membentuk data relatif permeabilitas pada kelompok batuan yang tidak memiliki uji SCAL. Data yang dibutuhkan pada Korelasi Corey berupa data end-point.