Pembentukan Model 1D Geomekanik Sumur X dan Y di West Java Basin
Abstract
Ardyanata Aditya Chandra.101317039.Pembentukan Model 1D Geomekanik Sumur X dan Y di West Java Basin.
Sumur penelitian berlokasi di West java Basin dengan tujuan untuk membuat Model 1D Geomekanik dari formasi yang diteliti hasil pengolahan dataset sumur yang berisi berbagai macam data logging yang dibutuhkan. Metode penelitian yang digunakan mencakup tahap pre-processing data, pengolahan data menggunakan perangkat lunak Techlog, dan interprestasi data dari model yang sudah dibuat. Daerah penelitian memiliki kandungan hidrokarbon berupa gas dengan reservoir limestone. Pembuatan model 1D Geomekanik melalui banyak perhitungan antara lain adalah perhitungan sifat petrofisika, elastisitas, dan stress pada batuan. Hasil perhitungan stress seperti horizontal stress, vertikal stress, dan pore pressure menunjukkan bahwa antara sumur X dan Y memiliki stress regime berupa Normal Stress. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembuatan model memungkinkan kita dapat mengidentifikasi stress regime dan parameter geomekanik yang nantinya dapat digunakan sebagai acuan untuk pengeboran daerah di sekitar sumur penelitian yaitu Sumur X dan Y di West java Basin.