dc.description.abstract | Daerah potensi Panasbumi Atadei terletak pada daerah vulkanik dengan tipe batuan
gunungapi tua dan batuan gunungapi muda berumur Quarter. Pengukuran gayaberat
dilakukan pada daerah ini untuk menentukan densitas batuan baik secara lateral maupun
vertikal. Dari perubaham variasi densitas batuan dapat dijadikan acuan untuk menentukan
kondisi geologi bawah permukaan salah satunya adalah komponen sistem panasbumi dan
struktur bawah permukaan yang menjadi tujuan dari penelitian ini. Beberapa tahapan
pengolahan dilakukan untuk mencapai tujuan yang diinginkan antara lain, Analisis spectral
untuk anomali regional – residual, analisis liniasi dari peta anomali gravitasi (CBA dan
Residual), dan analisis Horizontal Gradient Magnitude (HGM). Seluruh hasil dari tahapan
pengolahan akan digunakan secara terintegrasi dalam tahapan pemodelan dan interpretasi.
Dari hasil pengolahan dan pemodelan diperoleh variasi densitas bawah permukaan daerah
Atadei seberti berikut, lapisan basement (2.75 – 2.8 gram/𝑐𝑚3) pada kedalaman sekitar
1520 meter yang juga dapat bertindak sebagai Heat source (2.9 gram/𝑐𝑚3) pada arah
baratlaut daerah penelitian. Lapisan batuan andesit terubah tipe propilitik (2.7 gram/𝑐𝑚3)
pada kedalaman lebih dari 600 meter yang diinterpretasikan sebagai baian atas lapisan
reservoir. Lapisan andesit terubah tipe argilik- (2.65 gram/𝑐𝑚3) pada kedalaman 450 - 649
meter yang diinterpretasikan sebagai zona transisi dan lapisan teralterasi argilik-ilitik (1.8
- 2 gram/𝑐𝑚3) pada kedalaman 0-450 meter yang diinterpretasikan sebagai lapisan batuan
penudung.
Kata kunci: Gayaberat, pemodelan densitas, sistem panasbumi | en_US |