Analisis Hasil Uji Avtur Menggunakan Metode ASTM D1322 dan D2386-19 di PT Pertamina (Persero) RU VI Balongan
Abstract
Avtur merupakan jenis bahan bakar yang digunakan dalam pesawat terbang yang mengandung paraffin, sikloparafin, dan aromatik. Dilakukan pengujian kualitas avtur untuk memastikan kualitas avtur yang diproduksi, pengujian ini dilakukan di PT Pertamina (Persero) RU VI Balongan dengan menggunakan standar American Standard Testing and Material (ASTM), pengujian yang dilakukan yaitu analisis titik beku (ASTM D2386-19) dan analisis titik asap (ASTM D1322). Pada hasil pengujian kualitas avtur memiliki titik beku antara -53 ℃ hingga -52.9℃ dengan nilai RSD (%) sebesar -0.3 dan titik nyala antara 22.5 mm hingga 22.7 mm dengan nilai RSD 0.3. Dari data yang di dapat avtur yang diproduksi oleh PT Pertamina (Persero) layak dipasarkan karena sesuai dengan Certified References Material (CRM)